Kajati Riau Tutup Pekan Olahraga (POR) dalam Rangka Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63 dengan Sukses

Kajati Riau, Dr. Supardi, secara resmi menutup Pekan Olahraga (POR) dalam rangka peringatan Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63 tahun 2023. Acara penutupan tersebut berlangsung pada Sabtu, 15 Juli 2023, pukul 07.00 WIB.
KEJAKSAANNEWS | PEKANBARU - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Riau, Dr. Supardi, secara resmi menutup Pekan Olahraga (POR) dalam rangka peringatan Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63 tahun 2023. Acara penutupan tersebut berlangsung pada Sabtu, 15 Juli 2023, pukul 07.00 WIB, di Halaman Kantor Kejaksaan Tinggi Riau, Kota Pekanbaru.
Dalam acara penutupan, hadir juga Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, Hendrizal Husin, S.H., M.H., serta sejumlah pejabat tinggi di Kejaksaan Tinggi Riau dan Kejaksaan Negeri Pekanbaru dan Kampar. Para koordinator dan pegawai Kejaksaan juga turut menghadiri acara tersebut.
Dalam sambutannya, Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, Dr. Supardi, menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh panitia yang berhasil sukses melaksanakan Pekan Olahraga ini. Ia mengingatkan peserta bahwa Pekan Olahraga bukanlah semata-mata kompetisi untuk meraih kemenangan dengan mengalahkan orang lain.
Dr. Supardi juga mengucapkan selamat kepada para pemenang, namun ia menekankan bahwa yang lebih penting adalah bagaimana setiap kemenangan tersebut diraih melalui komitmen, kerja keras, serta nilai-nilai sportifitas dan kejujuran. Pekan Olahraga ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan dalam memperingati Hari Bhakti Adhyaksa ke-63. Untuk menumbuhkan integritas dan profesionalisme dalam pelayanan kepada masyarakat, kegiatan tersebut diakhiri dengan jalan santai bersama keluarga.
Setelah sambutan, Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, Dr. Supardi, secara resmi menutup Pekan Olahraga Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63 tahun 2023. Acara dilanjutkan dengan Jalan Santai Bersama, yang diikuti oleh seluruh peserta dan keluarga.
Penutupan Pekan Olahraga (POR) dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa Ke-63 Tahun 2023 berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, serta mengikuti protokol kesehatan secara ketat. Acara tersebut menjadi momentum penting untuk memperkuat silaturahmi dan meningkatkan integritas serta profesionalisme dalam pelayanan kepada masyarakat.
Editor :Yefrizal
Source : Kejati Riau